Polres Minsel gelar apel konsolidasi Ops Ketupat dan pengamanan PHPU 2019


Humas Polres Minsel
Polres Minahasa Selatan melaksanakan apel konsolidasi selesainya Operasi Kepolisian Terpusat “Ketupat Samrat-2019”, yang dipimpin langsung Kapolres Minahasa Selatan AKBP FX. Winardi Prabowo, SIK, dan Dandim 1302 Minahasa yang diwakili oleh Pabung Mayor Inf. Jemmy Lotulung.



Apel konsolidasi dilaksanakan di lapangan upacara Markas Polres Minsel, Kamis (13/06/2019), dihadiri oleh personel gabungan TNI-Polri serta instansi Pemerintah Daerah.

Dalam arahannya, Kapolres Minsel menyampaikan terimakasih kepada segenap personel yang terlibat dalam pelaksanaan Ops Ketupat Samrat-2019, pengamanan hari raya Idul Fitri 1440 Hijriah.

“Atas nama pimpinan Polri, kami mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan yang telah terlibat dalam Ops Ketupat Samrat-2019, pengamanan hari raya Idul Fitri 1440 Hijriah. Semoga kerja keras yang kita upayakan ini, menjadi berkah dalam kehidupan kita masing-masing,” ucap Kapolres.

Dalam kesempatan itu, Kapolres juga mengingatkan seluruh personel agar tetap siaga menyiapkan diri dalam menghadapi tahapan PHPU atau Perselisihan Hasil Pemilihan Umum tahun 2019.

“Rekan-rekan agar tetap siaga dan menyiapkan fisik maupun mental dalam menghadapi agenda Pemilu yang sementara bergulir saat ini di Mahkamah Konstitusi yaitu tahapan PHPU atau Perselisihan Hasil Pemilihan Umum tahun 2019,” ungkapnya.

Kapolres meminta kepada segenap personel agar meningkatkan kepekaan menghadapi potensi gangguan kamtibmas terkait dengan sengketa Pemilu ini. “Tingkatkan kepekaan, serta lakukan upaya antisipasi atas setiap bentuk potensi kerawanan kamtibmas terkait dengan agenda Pemilu saat ini,” tambah Kapolres.

Sementara, untuk masyarakat diminta untuk tetap tenang serta tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu hoax yang bertujuan memecah belah persatuan kesatuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Komentar