Lomba Pidato Bhabinkamtibmas sambut Hari Bhayangkara ke-73 di Polres Minsel


Humas Polres Minsel
Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Minahasa Selatan mengadakan lomba pidato dengan peserta seluruh personel jajaran Bhabinkamtibmas (Bhayangkara Pembina keamanan dan ketertiban masyarakat), Sabtu siang (22/06/2019).



“Penyelenggaraan lomba pidato ini dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-73; untuk peserta adalah anggota bhabinkamtibmas dari Polres dan Polsek jajaran” ungkap Kasat Binmas Iptu Asprijono Djohar.

Lomba pidato yang dilaksanakan di gedung Cafetaria ‘Endra Dharmalaksana’ Polres Minsel dengan tema “Peran aktif masyarakat menjaga dan memelihara stabilitas kamtibmas”.

Sebanyak 20 (dua puluh) anggota Bhabinkamtibmas mengikuti lomba pidato ini. Para peserta secara tegas dan terampil membawakan pidatonya seputar masalah kamtibmas di hadapan dewan juri dan panitia lomba pidato Polres Minsel.

“Hasil lomba pidato yaitu Juara1 Ipda Rudi Dotulong dari Polsek Tumpaan, Juara 2 Bripka Alvons Sumakul dari Polsek Touluaan dan Juara 3 Bripka Frandy Worang dari Polsek Ratahan,” terang Iptu Djohar.

Komentar