Kapolres Minsel Pimpin Apel Bulanan Berikan Reward Personel Berprestasi

Humas Polres Minsel
Kapolres Minahasa Selatan (Minsel) AKBP Feri R. Sitorus, SIK, MH; memimpin apel bulanan, Senin (04/03/2024), di halaman utama Polres Minsel.






Apel bulanan dihadiri oleh para pejabat utama, kapolsek, perwira, ASN dan brigadir jajaran Polres Minsel.

Dalam sambutannya, Kapolres Minsel mengucapkan terimakasih atas kinerja personel jajaran dalam tugas pengamanan berbagai agenda kegiatan masyarakat serta tahapan pleno Pemilu 2024 ditingkat kecamatan maupun kabupaten.

"Terimakasih kepada seluruh personel atas pelaksanaan tugas pengamanan sejumlah kegiatan masyarakat, serta agenda Pemilu 2024 pada tahapan rapat pleno baik di tingkat PPK atau kecamatan serta pleno tingkat Kabupaten," ujar Kapolres.










Dimulainya Ops Keselamatan Samrat-2024, Kapolres Minsel ingatkan personel yang terlibat agar melaksanakan tugas sesuai perintah pelaksanaan operasi (prinlakops) dan SOP serta tetap mengedepankan tindakan kepolisian yang humanis.

"Laksanakan operasi sesuai arahan, petunjuk teknis satuan atas, perhatikan cara bertindak sesuai SOP dan prinlakops guna mencapai target operasi yang telah ditentukan, serta terus mengedepankan tindakan humanis dan profesional," ungkap Kapolres.

Pada kesempatan apel bulanan ini, Kapolres Minsel AKBP Feri R. Sitorus, SIK, MH memberikan reward kepada personel berprestasi yakni Aipda Oktavianus Uria di bidang pemeliharaan dan perawatan markas komando serta Aipda Wira Baginda dalam pengungkapan kasus tindak pidana.

"Terus ukir prestasi, mahir pada bidang tugasnya, tanamkan kebanggaan sebagai insan bhayangkara dalam tugas pengabdian kepada masyarakat. Hindari pelanggaran sekecil apapun, jadilah teladan," pesan Kapolres.

Apel bulanan diakhiri dengan pemberian tali asih oleh Kapolres Minsel kepada personel yang akan berhari ulang tahun pada bulan Maret 2024.

Komentar