Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda, Kapolres ingatkan tangkal radikalisme

Humas Polres Minsel
Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 94 dilaksanakan di halaman utama Polres Minahasa Selatan (Minsel), Jumat (28/10/2022), dengan tema "Bersama Bangun Bangsa".



Bertindak selaku inspektur upacara (Irup) Kapolres Minsel AKBP C. Bambang Harleyanto, SIK; perwira upacara Kasat Binmas AKP Asprijono Djohar dan Komandan Upacara KBO Sat Samapta Ipda Corneles Kainama.

Rangkaian acara yaitu pengibaran bendera Merah Putih, Hening Cipta, pembacaan teks Pancasila, pembacaan teks pembukaan UUD 1945, pembacaan teks keputusan kongres pemuda Indonesia tanggal 28 Oktober 1928, dan pembacaan Amanat Menpora RI.




Kapolres Minsel yang membacakan amanat Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainuddin Amali; menyebutkan momentum Hari Sumpah Pemuda untuk meningkatkan semangat membangun bangsa.

"Peringatan Hari Sumpah Pemuda menjadi momentum untuk meningkatkan semangat kita bersama membangun bangsa. Mari pererat rasa persatuan dan kesatuan, cegah tangkal radikalisme, terorisme, dan intoleransi," ungkap Kapolres Minsel dalam amanatnya.




Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ini dihadiri oleh pejabat utama, perwira, brigadir, ASN dan Kapolsek jajaran; berlangsung lancar dan khidmat hingga selesai diakhiri dengan foto bersama Kapolres Minsel bersama seluruh peserta upacara.

Komentar