Arus balik lebaran, Lalulintas Minsel ramai lancar

Humas Polres Minsel
Beberapa hari pasca Hari Raya Idul Fitri 1443 H, situasi arus lalulintas Jalan Trans Sulawesi, wilayah Kabupaten Minsel, terpantau ramai lancar.




Personel gabungan TNI-Polri, Dishub, Sat Pol PP, Dinkes dan instansi terkait lainnya masih siaga berjaga di 6 (enam) Pos Lebaran - Ops Ketupat Samrat 2022.

Kapolres Minsel AKBP C. Bambang Harleyanto, SIK; yang ditemui saat meninjau Pos Pelayanan (Pos Yan) Lebaran di Pusat Kota Amurang, Jumat (06/05/2022), mengungkapkan bahwa jajarannya tetap siaga mengawal dan mengamankan kegiatan masyarakat khususnya di momen arus balik lebaran.



"Fokus tetap pada kegiatan pengamanan kegiatan masyarakat, antisipasi gangguan Kamtibmas, pengawasan ketersediaan bahan kebutuhan pokok, serta pengaturan lalulintas pada saat arus balik lebaran ini. Secara umum lalulintas di wilayah hukum Polres Minsel, ramai lancar, untuk kamtibmas kondusif," ungkapnya.




Masyarakat diimbau untuk tetap bersama-sama menjaga stabilitas kamtibmas, mempererat silaturahmi, menjaga toleransi antar umat beragama, serta disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Komentar