Polres Minsel bagikan bansos ratusan paket sembako untuk warga terdampak Covid-19

Humas Polres Minsel

Kapolres Minahasa Selatan AKBP S. Norman Sitindaon, SIK; secara simbolis menyerahkan bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako kepada warga yang terdampak pandemi Covid-19. Penyerahan bansos dilaksanakan di depan ruang lobi Polres Minsel, Senin pagi (19/07/2021).

 

Mengawali acara penyerahan bansos, Kapolres Minsel dalam sambutannya menyebutkan bahwa kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari perintah Bapak Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si; dan Bapak Kapolda Sulut Irjen Pol. Drs. Nana Sudjana AS, MM; kaitan dengan aksi kemanusian Polri kepada masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

“Penyerahan bansos paket sembako ini sebagai aksi nyata kepedulian Polri untuk masyarakat khususnya warga kurang mampu, lansia, janda duda, anak yatim piatu, yang terdampak dengan situasi saat ini dalam masa pandemi Covid-19,” ungkap Kapolres Minsel. 


Kapolres Minsel berharap bantuan sosial ini dapat membawa kebaikan, membantu meringankan beban hidup masyarakat yang terdampak Covid-19.

“Dalam segala keterbatasan kami, memang tidak keseluruhan masyarakat di Kabupaten Minsel kami berikan bansos ini. Namun mudah-mudahan bantuan yang dapat kami salurkan ini dapat membantu meringankan beban hidup bapak, ibu, masyarakat kurang mampu di tengah pandemi Covid-19,” tambah Kapolres. 


Diakhir sambutannya, Kapolres Minsel AKBP S. Norman Sitindaon, SIK; kembali mengingatkan warga agar terus disiplin menerapkan protokol kesehatan serta mengikuti program Vaksinasi Nasional Covid-19.

Kegiatan penyerahan bansos dirangkaikan dengan pelepasan rombongan kendaraan dinas Polres Minsel yang mengangkut paket sembako untuk diserahkan kepada warga di sejumlah desa dan kelurahan. 


“Untuk jumlah bansos yang disalurkan Polres Minsel yaitu sebanyak 150 dus paket sembako,” ujar Kapolres diakhir acara.

Tampak hadir dalam acara penyerahan simbolis bansos ini Wakapolres Minsel Kompol Eddy Saputra, SIK; Kabag Ren Kompol Royke Rori, S.Pd, M.Si.; Kabag Sumda AKP I Ketut Mantra, SH; dan sejumlah Kasat serta perwakilan personel.

Komentar