Pendisiplinan Protokol Kesehatan, Kapolres Minsel : ‘Torang Sayang Ngoni, Pake Masker’

Humas Polres Minsel

Polres Minahasa Selatan bersama TNI dan Pemerintah Daerah yang tergabung dalam Satgas Covid-19 Kabupaten Minahasa Selatan, secara massif melaksanakan kegiatan pendisiplinan protokol kesehatan dengan sasaran lokasi keramaian, pusat perbelanjaan serta di area pemukiman warga.





Sebagaimana tampak dalam kegiatan yang digelar di Pasar Amurang, Kapolres Minsel AKBP Norman Sitindaon, SIK; didampingi Pabung Kodim 1302 Minahasa Mayor Inf. Yus Ratag, bersama Dinas Kesehatan serta puluhan personel gabungan TNI/Polri dan Sat Pol PP Minsel, mengadakan pendisiplinan Protokol Kesehatan.




Terpantau, tim Satgas Covid-19 Minsel ini sambil berjalan kaki menyusuri lorong pasar dan pertokoan Amurang, menyampaikan himbauan serta teguran kepada warga yang sedang berdagang ataupun berbelanja. 






Sambil membawa pamplet berisi tulisan himbauan serta alat pengeras suara, para petugas gabungan Satgas Covid-19 mengkampanyekan Protokol Kesehatan. Untuk warga yang didapati tidak memakai masker, ditegur secara humanis serta langsung diberikan dan dipakaikan masker oleh petugas.




“Torang Sayang Ngoni (kami sayang kalian), ayo patuhi anjuran pemerintah, ingat 3M, Memakai Masker, Mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak,” ungkap Kapolres Minsel AKBP Norman Sitindaon, SIK, saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa siang (02/09/2020).



Kegiatan kampanye, himbauan protokol kesehatan ini juga dilaksanakan oleh seluruh Polsek jajaran Polres Minsel bersama unsur TNI Koramil, Puskesmas dan Pemerintah Kecamatan.



“Tanamkan kesadaran dalam diri masing-masing kita. Sayangi diri kita dan keluarga. Mari peduli untuk kemanusiaan, cegah penularan Covid-19,” pungkas Kapolres.

Komentar