Kapolres Minsel apresiasi kegiatan pelatihan kemandirian Warga Binaan Lapas Amurang

Humas Polres Minsel
Kapolres Minahasa Selatan AKBP Bangun Widi Septo, SIK, menyatakan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan Pelatihan Kemandirian Budidaya Jagung, Padi Sawah dan Peternakan, bagi Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Amurang.



Hal tersebut disampaikan Kapolres Minsel usai menghadiri acara pembukaan pelatihan yang dilaksanakan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Amurang, Desa Teep Trans, Kecamatan Amurang Barat, Senin (09/03/2020).



"Dengan adanya kegiatan pelatihan kemandirian ini, akan menambah ilmu, wawasan serta keterampilan para warga binaan Lapas Amurang. Sehingga saat tiba waktu mereka bersosisialisasi dengan masyarakat luas nanti akan menjadi warga yang produktif dan berkeahlian khususnya di bidang pertanian dan peternakan,"ungkap Kapolres.

Kegiatan pelatihan kemandirian ini dibuka oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Propinsi Sulawesi Utara, Lumaksono.

Pelatihan diikuti oleh 60 ( enam puluh ) Warga Binaan yang terbagi 3 ( Tiga ) Kelompok, dan akan dilksanakan selama 14 ( empat belas ) hari kerja.

Tujuan pelaksanaan Pelatihan yaitu memberikan keahlian kepada warga binaan di bidang pertanian sesuai dengan program dari Kementrian Hukum dan Ham Republik Indonesia.

Komentar