Jajaran Polres Minsel gelar KRYD sasaran Pekat


Humas Polres Minsel
Polres Minahasa Selatan melaksanakan patroli cipta kondisi di sejumlah lokasi pusat keramaian dan tempat hiburan, Rabu malam (09/10/2019). Patroli cipta kondisi merupakan bagian dari Kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD), dilaksanakan setiap malam hari dalam rangka menjaga stabilitas kamtibmas.



Kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) kali ini melibatkan gabungan personel satuan dan fungsi yang dipimpin oleh piket Perwira Pengawas (Pawas) Iptu Norman Tambaritji dan Perwira Pengendali (Padal) Ipda Christian Karongkong.

Objek yang menjadi sasaran KRYD yaitu tempat keramaian seperti di Kawasan Boulevard Amurang yang disinyalir sering menjadi lokasi pesta miras anak muda serta balapan liar.

“Dilokasi keramaian ini kami melaksanakan kegiatan pemeriksaan miras, penggeledahan sajam dan diisi dengan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas,” ungkap Iptu Norman.

Jajaran Polres Minsel terus berupaya melakukan tindakan-tindakan antisipasi terhadap setiap potensi gangguan kamtibmas yang ada, salah satunya dengan melaksanakan patroli cipta kondisi pada malam hari dalam rangkaian agenda KRYD.

“Diharapkan peran aktif seluruh elemen masyarakat dalam upaya menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah kita ini,” tutup Iptu Norman.

Komentar