Awali Ops Zebra Samrat 2019, Polres Minsel laksanakan apel gelar pasukan


Humas Polres Minsel
Polres Minahasa Selatan (Minsel) melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Kepolisian Kewilayahan “Zebra Samrat – 2019”, Selasa pagi (23/10/2019), yang dilangsungkan di halaman utama Polres Minsel.



Apel gelar pasukan Ops Zebra Samrat 2019 ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Minsel Kompol Achmad Sutrisno, SE; dengan perwira apel Kasat Lantas AKP Rommel Pontoh, SIP, serta komandan apel KBO Sat Lantas Ipda Jemmy Waraba.



Dalam amanatnya, Wakapolres Minsel Kompol Achmad Sutrisno, SE, menyampaikan bahwa apel gelar pasukan ini sebagai konsolidasi perkuatan serta sarana prasarana mengawali pelaksanaan Ops Zebra Samrat 2019.



“Apel gelar pasukan ini sebagai sarana pengecekan atau konsolidasi awal personel maupun sarana prasarana dalam rangka persiapan pelaksanaan Ops Zebra Samrat 2019,” ungkap Wakpolres.

Ditambahkan Wakapolres, ada beberapa pelanggaran yang menjadi sasaran operasi kali ini. "Diantaranya yaitu pelanggaran rambu rambu lalu lintas serta pelanggaran batas kecepatan," terangnya.

Apel gelar pasukan Ops Zebra Samrat 2019 ini diikuti oleh personel jajaran Polres Minsel, TNI Kodim 1302 Minahasa, Dinas Perhubungan dan Sat Pol PP Minsel.

Diharapkan dengan pelaksanaan Ops Zebra Samrat 2019 ini dapat meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas di jalan raya serta meminimalisir angka pelanggaran dan tingkat fatalitas kecelakaan lalu lintas.

Komentar