Puluhan Personel Polres Minsel kawal malam terakhir Festival Teluk Amurang


Humas Polres Minsel
Sebanyak 60 personel gabungan Satuan dan Fungsi serta anggota Polsek jajaran Polres Minahasa Selatan, dilibatkan dalam kegiatan pengamanan malam terakhir Festival Teluk Amurang (FTA) yang digelar di Kawasan Boulevard Kelurahan Bitung, Kecamatan Amurang, Kabupaten Minahasa Selatan, Jumat (27/09/2019).



Acara malam terakhir pelaksanaan Festival Teluk Amurang (FTA) dihadiri oleh jajaran ASN Pemkab Minahasa Selatan serta ribuan warga yang datang dari berbagai wilayah kecamatan di Kabupaten Minahasa Selatan maupun dari luar daerah.

Rangkaian acara penutupan FTA ini yaitu Lomba PUPG, Lomba Sound System, Lomba Kapal Hias,Performance Over Drive Band, diakhiri dengan penyerahan hadiah oleh Panitia kepada para pemenang lomba.

Tampak hadir dalam acara ini Bupati Minahasa Selatan Dr. Christiany Eugenia Paruntu, SE, Wakapolres Minsel Kompol Achmad Sutrisno, SE, Pabung Kodim 1302 Minahasa, perwakilan Kementrian Pariwisata, jajaran Forkopimda Kabupaten Minahasa Selatan serta Pimpinan SKPD Pemkab Minahasa Selatan.

“Seluruh rangkaian kegiatan malam terakhir Festival Teluk Amurang ini berlangsung aman, tertib dan lancar; dengan penjagaan dan pengamanan dari petugas gabungan Polres Minsel, TNI, Sat Pol PP dan Dishub,” terang Kabag Ops Polres Minsel Kompol Syaiful Wachid, SH,SIK.


Komentar