Polres Minsel amankan Baksos Pengobatan Gratis Partai Nasdem di Kecamatan Amurang Barat


Humas Polres Minsel
DPD Partai Nasdem Kabupaten Minahasa Selatan melaksanakan kegiatan Bakti Sosial Pengobatan Gratis, Jumat (12/04/2019) pukul 14.30 wita, di Desa Teep Kecamatan Amurang  Barat, tepatnya di halaman rumah  Keluarga Bangki-Rompas.



Kegiatan Pengobatan Gratis Partai NasDem Kab. Minahasa Selatan disponsori oleh Caleg baik Calon Legislatif  DPRD Propinsi maupun Caleg DPRD Kab. Minahasa Selatan Utusan Partai NasDem.

Bakti sosial pemeriksaan dan pengobatan gratis Partai NasDem Kab. Minahasa Selatan diikuti oleh masyarakat Desa Teep, Desa Teep Trans dan Desa Kapitu  Kec. Amurang Barat, yang berjumlah kurang lebih 70 ( Tujuh Puluh )  pasien / masyarakat.

Untuk pengobatan dan pemeriksaan dilakukan oleh Tim Medis  Gabungan dari Kementrian Kesehatan Manado  yakni dr. Quen Mandang; dr. Jeane Lumataw; Yohana E. Tumbuan; dan dr. Albert Soumohil

Bakti Sosial Pengobatan Gratis dihadiri oleh  Sandra  Selvie Umpel selaku Caleg  DPRD Kab. Minahasa Selatan Dapil Satu utusan Partai Nasional Demokrat.

“Kegiatan Bakti Sosial Pengobatan Gratis Partai NasDem mendapatkan pengamanan dari gabungan personil Polres Minsel dan Polsek Amurang. Kegiatan berakhir dalam keadaan aman, lancar dan tertib,” ungkap Kabag Ops Polres Minsel Kompol Syaiful Wachid, SH,SIK.


Komentar