14 Polsek jajaran Polres Minsel gelar apel konsolidasi hadapi tahap pungut suara Pemilu 2019


Humas Polres Minsel
Jajaran Polres Minahasa Selatan mengadakan apel konsolidasi dalam rangka kesiapan menghadapi  masa tenang dan tahapan pemungutan suara Pemilu 2019, Sabtu (13/04/2019), yang dilaksanakan di masing-masing Polsek.



Apel Konsolidasi ini mengundang unsur Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), PPS, Panwas, serta Koramil TNI.

Dalam pelaksanaan apel ini disampaikan tentang tugas pokok, fungsi dan peran para penyelenggara, pengawas, serta pihak TNI/Polri selaku penanggungjawab keamanan hajatan akbar pesta demokrasi Pemilu tahun 2019.

Kapolres Minsel AKBP FX. Winardi Prabowo, SIK, yang memantau langsung kegiatan apel konsolidasi ini, mengungkapkan pentingnya menciptakan sinergitas antar penyelenggara Pemilu dengan membangun koordinasi dan komunikasi.

"Kegiatan apel konsolidasi dilaksanakan di 14 Polsek jajaran Polres Minsel sebagai salah satu wujud menciptakan sinergitas antar pihak penyelenggara Pemilu, yang bertujuan membangun koordinasi dan komunikasi dalam mensuksekan Pemilu aman, tertib, lancar, dan bermartabat, " terang Kapolres.

Komentar