Polres Minsel gelar pengamanan kampanye Partai Golkar di Sinonsayang


Humas Polres Minsel
Puluhan personel gabungan jajaran Polres Minahasa Selatan dilibatkan dalam pelaksanaan pengamanan kegiatan kampanye tim pemenangan Partai Golkar, Daerah Pemilihan (Dapil) V Tenga-Sinonsayang, Kabupaten Minahasa Selatan, Minggu (10/03/2019).



Kampanye tim pemenangan Partai Golkar (Golongan Karya) yang dilakukan dalam bentuk kegiatan sosialisasi dan konsolidasi ini dilaksanakan di Desa Tanamon, Kecamatan Sinonsayang, tepatnya di rumah keluarga Masry Maniung.

Kegiatan konsolidasi diisi dengan sambutan oleh pengurus DPD Golkar Minsel, Fredy Rawis; serta sambutan oleh Caleg DPRD Minsel Partai Golkar Dapil V, Ny. Soraya Ilato.

Kabag Ops Polres Minsel Kompol Syaiful Wachid, SIK, saat dikonfirmasi menuturkan bahwa kegiatan partai politik, Caleg ataupun Capres dalam tahap masa kampanye Pemilu 2019 akan dikawal dan diamankan jajaran Polres Minsel.

“Setiap kegiatan kampanye partai politik, Capres, Caleg, dalam bentuk rapat umum, tatap muka, sosialisasi yang telah mendapatkan izin dari kepolisian, akan kami kawal dan amankan karena merupakan bagian dari pelaksanaan Ops Mantap Brata-2019, pengamanan Pemilu tahun 2019,” ungkap Kompol Syaiful.


Komentar