Satres Narkoba Polres Minsel amankan ratusan botol miras berbagai merk


Humas Polres Minsel
Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polres Minsel menggelar razia miras di Kelurahan Kawangkoan Bawah, Kecamatan Amurang Barat, Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), Sabtu dinihari (19/05/2018), dan berhasil mengamankan  ratusan botol minuman keras berbagai merek di sejumlah kios yang ada di kawasan Mobongo.




Kapolres Minsel AKBP. FX. Winardi Prabowo, SIK, yang dikonfirmasi melalui Kasat Narkoba Polres Minsel Iptu Erween Tanos, SE, mengatakan ratusan miras itu disita dari empat warung yang berada di wilayah Mobongo.


"Dalam Bulan Ramadhan ini, kami menggelar operasi pekat sasaran Miras, di kelurahan Kawangkoan bawah, Kecamatan Amurang Barat, kami mendatangi Kios-kios yang di duga menjual Minuman keras tanpa mengantongi ijin atau ilegal, ada sebanyak 103 botol minuman keras berhasil di amankan, diantaranya 30 botol miras yang sudah di kemas dalam botol aqua ukuran 600 ML, 38 botol miras dalam kemasan aqua ukuran 1,5 Liter, dan 1 Galon ukuran 25 Liter, serta 10 botol miras merk Segaran sari, semuanya ini di jual di kios-kios tersebut," jelas Kasat.

Kasat Narkoba menambahkan bahwa operasi Miras ini akan di gelar rutin selama bulan Ramadhan."Kami akan menggelar Operasi miras ini selama bulan Ramadhan," tutupnya.

Komentar