Kapolres Minsel pimpin rapat anev bulanan gelar opsnal dan pembinaan


Humas Polres Minsel
Kapolres Minahasa Selatan AKBP FX. Winardi Prabowo, SIK, memimpin kegiatan gelar opsnal dan pembinaan dalam agenda rutin Rapat Analisa dan Evaluasi (Anev) Gangguan Kamtibmas (GKTM) Bulanan jajaran Polres Minahasa Selatan, Senin (5/2/2018).



Rapat Anev GKTM bulanan ini dihadiri oleh seluruh pejabat utama Polres Minahasa Selatan, serta para Kapolsek, Kapolsubsektor, Kepala unit (Kanit), dan Kepala Seksi (Kasi).



Dalam arahannya, Kapolres Minsel mengungkapkan bahwa rapat anev penting diselenggarakan untuk mengetahui program-program kegiatan kepolisian yang telah dilaksanakan, kendala-kendala dalam pelaksanaan tugas, serta kebijakan yang akan dilakukan selanjutnya.

“Rapat anev ini dilaksanakan sebagai bahan pemetaan dan evaluasi terhadap program kegiatan, kendala, hambatan serta penentuan kebijakan di waktu yang akan datang,” ungkap Kapolres.

Anev GKTM dirangkaikan dengan penyampaian paparan oleh para Kabag, Kasat dan Kapolsek terkait dengan program kerjanya di bagian tugasnya masing-masing.

Komentar