Cegah lakalantas, Bhabinkamtibmas Polsek Ratatotok lakukan pengecoran jalan

Humas Polres Minsel
Sejumlah personil Bhabinkamtibmas Polsek Ratatotok melakukan kegiatan penambalan jalan dengan cara mengecor lobang yang ada di sepanjang ruas jalan raya Kecamatan Ratatotok Kabupaten Minahasa Tenggara, Selasa (26/9).



Kapolsek Ratatotok Iptu Sam Arikalang saat dikonfirmasi mengungkapkan bahwa kegiatan yang dilakukan jajarannya ini merupakan aksi nyata sebagai upaya mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas (Lakalantas) yang diakibatkan oleh faktor kondisi jalan.

“Pengecoran lobang jalan merupakan aksi nyata kita dalam upaya mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas khususnya yang disebabkan oleh faktor kondisi jalan,” ungkap Kapolsek.



Upaya nyata yang dilakukan oleh jajaran Polsek Ratatotok ini menuai apresiasi dari segenap warga masyarakat. Rusdin, salah seorang tokoh masyarakat Ratatotok menyatakan rasa terimakasih dan empatinya seraya berharap Pemkab Mitra dapat menyikapi persoalan kerusakan jalan ini.

“Terimakasih untuk jajaran Polsek Ratatotok yang dalam aksi nyatanya melakukan pengecoran jalan raya; kiranya instansi terkait dalam hal ini Pemkab Mitra dapat menyikapi kondisi jalan yang ada saat ini,” ujarnya.

Komentar