500 warga Sinonsayang padati acara Kunker Kapolres Minsel



Humas Polres Minsel
Kapolres Minahasa Selatan AKBP Arya Perdana, SH, SIK, MSi, mengadakan kegiatan kunjungan kerja dan tatap muka bersama pemerintah dan masyarakat Kecamatan Sinonsayang, Senin (7/8), yang dipusatkan di Kantor Camat Sinonsayang Desa Ongkaw.




Tiba di Desa Ongkaw, Kapolres Minahasa Selatan bersama rombongan pejabat utama Polres Minahasa Selatan disambut langsung oleh Camat Sinonsayang Martinus lehengko,S.Pd, Kapolsek Sinonsayang Iptu Alex Karundeng, unsur Koramil, serta sejumlah pimpinan tingkat Kecamatan.

Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan apresiasi atas perhatian pemerintah serta segenap warga masyarakat Kecamatan Sinonsayang pada kegiatan kunjungan kerjanya ini.



“Terimakasih atas penyambutannya, acara kunjungan kerja dan tatap muka ini dalam rangka mendengarkan aspirasi, masukan dan saran segenap warga terkait dengan situasi kamtibmas dan tingkat kepuasan masyarakat terhadap pelayanan kepolisian,” ungkap Kapolres.

Kapolres menambahkan bahwa dalam rangka meningkatkan pelayanan kepolisian ini, diperlukan interaksi positif antara polisi dengan masyarakat.



“Intinya kita ingin meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian kepada seluruh warga masyarakat Kecamatan Sinonsayang, karena itu kami sangat mengharapkan informasi, saran dan masukan warga,” jelas Kapolres.

Warga masyarakat pun tampak menyambut baik kegiatan kunjungan kerja Kapolres Minsel, hal tersebut ditandai dengan antusiasme peserta acara tatap muka. Banyak pertanyaan dan saran tersaji dalam acara tatap muka ini.

Acara tatap muka Kapolres Minahasa Selatan dihadiri oleh 500an warga seputaran Kecamatan Sinonsayang. Kegiatan berakhir dengan santap kasih bersama Polres Minahasa Selatan dengan segenap warga masyarakat Sinonsayang.

Komentar