Polsek Tumpaan kawal Pengucapan dan Lebaran Ketupat di Tatapaan



Humas Polres Minsel
Gabungan personil piket fungsi dan bhabinkamtibmas Polsek Tumpaan mengadakan kegiatan pengamanan perayaan lebaran ketupat dan Pengucapan Syukur di Kecamatan Tatapaan Kabupaten Minahasa Selatan, Minggu (2/7).



Kapolsek Tumpaan Iptu Asprijono Djohar, mengungkapkan bahwa kegiatan pengamanan sudah menjadi kewajiban jajarannya dalam rangka menciptakan situasi kondusif pada setiap perhelatan hajatan warga masyarakat.

“Kita selalu berupaya mengawal dan mengamankan seluruh kegiatan warga masyarakat dalam rangka menciptakan stabilitas kamtibmas,” ungkap Kapolsek.

Adapun Perayaan Lebaran Ketupat dan Pengucapan Syukur diadakan di Desa Wawontulap dan Desa Arakan dengan penjagaan dan pengawalan dari gabungan personil Polsek Tumpaan dan perkuatan bantuan dari Polres Minsel.

Komentar