IDUL FITRI 1438 H, Polres Minsel santap kasih bersama Forkopimda, ulama dan jamaah muslim



Humas Polres Minsel
Polres Minahasa Selatan menggelar acara santap kasih bersama segenap jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Minahasa Selatan dan Minahasa Tenggara, para ulama imam masjid serta seluruh jamaah muslim pada perayaan Idul Fitri 1 Syawal 1438 hijriah pagi tadi, Minggu (25/6).



Acara santap kasih bersama diadakan di gedung aula Polres Minahasa Selatan dengan berbagai hidangan yang disponsori langsung oleh segenap Pengurus Bhayangkari Minahasa Selatan.

“Santap kasih ini merupakan salah satu bentuk kegiatan Polres Minsel berbagi bersama jajaran Forkopimda serta segenap umat muslim di hari kemenangan Idul Fitri 1438 hijriah,” ungkap Kapolres.



Terpantau, Kapolres Minahasa Selatan AKBP Arya Perdana, SH, SIK, MSi, bersama segenap unsur pimpinan Forkopimda menikmati layanan suguhan makanan dan buah-buahan yang disajikan special di hari kemenangan perayaan Idul Fitri 1438 hijriah.


Komentar